BANDAR LAMPUNG— Walikota Bandar Lampung Hj. Eva Dwiana Serahkan 1 Unit Kendaraan Roda 4 Untuk Operasional PW NUBANDAR LAMPUNG —Walikota Bandar Lampung, Hj. Eva Dwiana serahkan 1 unit kendaraan roda 4 kepada Pengurus PW NU Provinsi Lampung untuk digunakan sebagai alat operasional, di halaman Pemkot Bandar Lampung, Pada Hari Senin (02/12/2024).
Dalam penyerahan tersebutlah dihadiri oleh Walikota Bandar Lampung Hj. Eva Dwiana, Ketua PW NU Provinsi Lampung Puji Raharjo beserta pengurus PW NU Provinsi Lampung Lainnya.
Puji Raharjo saat diwawancarai oleh awak media mengatakan terima kasih kepada pemkot Bandar Lampung yang telah memberikan 1 unit kendaraan operasional kepada Pengurus PW NU Provinsi Lampung.
“Kami berharap dengan adanya kendaraan ini, segala aktivitas kegiatan Pengurus PW NU semakin dipermudah, karena kendaraan digunakan untuk pengajian dan konsolidasi ke pungurus-pengurus,” Ungkap Puji Raharjo selaku ketua PW NU Provinsi Lampung
Walikota Bandar Lampung Hj. Eva Dwiana saat diwawancarai pun merasa senang memberikan kendaraan operasional agar pendekatan keagamaan digerakkan dengan sedikit kemudahan dan kelancaran.
“Kami memberikan kendaraan ini bertujuan untuk kegiatan keagamaan, bahkan tidak hanya NU sebagai agama islam, agama lain pun akan kami berikan unit kendaraan operasionalnya,”Ungkap Walikota Hj. Eva Dwiana.
“Mudah-mudahan harapan saya kendaraan ini bisa dimanfaatkan dengan baik untuk kegiatan keagamaan umat beragama,”tutupnya.